Search Engine Optimisation atau biasa disingkat SEO merupakan upaya yang dilakukan untuk meningkatkan visibilitas website di mesin pencari (Kemenperin, 2022). Kemampuan SEO dapat menjadi salah satu skill dan kelebihan yang dapat membantu dalam mengembangkan bisnis di bidang digital marketing. Selain itu, bersamaan dengan berkembangnya teknologi AI maka perlu memahami bagaimana AI berdampak terhadap optimasi mesin pencari. Bagaimana mengoptimalkan strategi SEO di era teknologi yang semakin maju ini? Oleh karena itu, kelas eksklusif bootcamp diluncurkan dalam GNFI Academy+ untuk memfasilitasi Kawan GNFI untuk belajar dan mencetak talenta-talenta yang kompeten di bidang SEO. Pada kelas bootcamp ini Kawan akan mendapatkan banyak benefit yang sangat menarik dan materi yang tentunya eksklusif.

Benefit:

E-certificate • Lifetime access recording & materi • Grup diskusi intensif dengan mentor • Networking • Project Case Study  • Peluang Karir di GNFI Group  • Kesempatan Free Pass Writing Camp*

 

Timeline Pelaksanaan:

Rabu, 21 Agustus 2024: Pengantar SEO & Perubahan Paradigma SEO di Era AI

  1. Pengenalan Pentingnya SEO 
  2. Komponen SEO dan prinsip kerja mesin pencarian Google 
  3. Rekomendasi tools SEO untuk Beginner hingga Advanced
  4. Bagaimana AI mengubah cara mesin pencari mengindeks dan menilai konten
  5.  Perubahan landscape SEO dengan perkembangan teknologi AI
  6. Peluang Karir SEO

 

Senin, 26 Agustus 2024: Strategi Keyword Research dalam SEO

  1. Introduction to Keyword Research (dengan Tools - SEMRush)
  2. Peran kata kunci, pemahaman tentang algoritma AI serta perannya dalam mesin pencarian Google
  3. Memahami 4 Jenis Kata Kunci dalam SEO
  4. Cara Melakukan Metode Riset dan Analisis Kata Kunci
  5. Sesi Praktik Langsung untuk Melakukan Riset Berdasarkan Kata Kunci

 

Rabu, 28 Agustus 2024: SEO Content Writing & Menembus Google Discover

  1. Overview Penulisan Konten SEO (Definisi EAT & YMYL)
  2. Teknik penulisan Konten yang SEO-friendly dalam Artikel dan Blog
  3. Do’s & Don’ts dalam Penulisan Konten SEO
  4. Cara Kerja Artikel Menembus Google Discover
  5. ChatGPT dan Konsekuensinya di Dunia SEO
  6. Contoh dan Praktik Menulis Konten yang SEO-friendly

 

Rabu, 4 September 2024: Optimasi SEO On-page dan Off-page

  1. Pengenalan Jenis-Jenis Optimasi SEO
  2. Bagaimana pengaruh AI dalam optimasi SEO
  3. Optimasi SEO On-page
  4. Memahami Link Building dan  Jenis Backlink dalam SEO Off-page
  5. Trik Mendapatkan Backlink yang Berkualitas
  6. Sesi Praktik Langsung penggunaan SEO On-page dan Off-page

 

Jumat, 6 September 2024: Analytics & Reporting

  1. Cara melakukan Data Analytics menggunakan Google Analytics dan Google Search Console
  2. Data Analytics & Tools (Google Data Studio)
  3. Pengukuran, pelaporan, dan Audit SEO
  4. Keterampilan Komunikasi dan Presentasi Pelaporan Hasil 
  5. Sesi praktik langsung

Mentor

image
Muhammad Sholeh

SEO Specialist Good News From Indonesia

image
Esa Putra Tanjung

SEO Specialist Diajartekno.com

image
Ambar Arum Juliyanti

SEO Specialist Neo Digital